Selasa, 13 Mei 2014

BUKAN artikel mainstream (mohon ijin sama oom bennythegreat yang pernah mempublishkan artikel dengan judul yang hampir sama)

brads... daripada ramai ramai membicarakan mengenai hal yang sudah pernah dibahas oleh blogger lain, saya berpikir bahwa akan lebih menarik untuk membahas mengenai salah satu isu menyangkut jadwal launch kuda besi terbaru pabrikan garpu tala. santer berhembus kabar bahwa akan dipecat (atau bahkan sudah) salah satu pegawai pabrikan garpu tala, karena mempublishkan  sebuah produk yang belum siap untuk dilemparkan ke pasaran.
red: aripitstop.com, teaser nvl
coba anda ingat ingat beberapa teaser, baik dari pabrikan garpu tala, maupun sayap mengepak, maupun pabrikan ijo, melakukan teaser, test ride, maupun show unit bukan berupa fresh produk yang siap lempar, melainkan tanpa decal (striping), polos berwarna hitam, disembunyikan dengan solasi hitam, maupun berupa modifikasi. hal ini berkaitan dengan kampanye terselubung
sumber: googling
 
setidaknya baik ataupun buruknya hal tersebut, menimbulkan beberapa efek kejutan bagi pabrikan saingan, seperti seolah memberitahukan bahwa "ini lho barang kita udah siap kita lempar!" .
red: pertamax7.com
 di dalam kenyataannya di pabrikan sekalipun terpaksa merubah  strategi mereka dalam memprsiapkan sang kuda besi andalanya.
di dalam kehidupan nyata, spionase didalam sebuah perusahaan sangatlah di benci, ada beberapa perusahaan bahkan mengalami kerugian sangat besar gara gara spionase. oleh sebab itu apapun bentuk penyebaran berita di dalam internal perusahaan keluar adalah salah satu bentuk kejahatan besar. didalam perusahaan tempat penulis bergabung pun telah terjadi beberapa tindak pencurian, antara lain pencurian data desain dan nilai boq tender yang diajukan perusahaan sehingga sebuah tender yang diperkirakan akan dimenangkan oleh perusahaan, jatuh ke tangan kompetitor (penulis bekerja di salah satu perusahaan konstruksi di jakarta). 
didalam internal perusahaan pun belum tentu sebuah produk diketahui oleh semua karyawan, hal ini erat kaitannya dengan pembuatan strategi dalam mengadapi tantangan yang diterima oleh produk tersebut. sudah lazim bahwa karyawan sebuah pabrik hanya diberikan mold produksi saja tanpa di berikan pengetahuan bahwa parts tersebut milik produk apa, kemudian pemasangan parts tersebut bagaimana. 
saat ini peran internet sudah sangat membumi. kita dapat dengan mudahnya mengetahui informasi apapun dengan hanya mengetik tagline di dalam kolom pencarian (bayangkan berapa keuntungan penyedia layanan internet, apabila produknya digunakan oleh jutaan orang). berita apapun mengenai sebuah produk baru akan dengan mudah diterima oleh masyarakat hanya dengan segenggam hape pintar. oleh sebab itu bayangkan dampak yang diterima apabila sebuah perusahaan melakukan blunder dalam penyebaran berita, sehingga informasi yang diterima masyarakat akan salah ditafsirkan oleh mereka.
disini tujuan penulis adalah ingin melanjutkan sebuah postingan oleh oom arantan di "arantan.com/cuman-spyshot-saja-kok-dipecat", agar masyarakat mengerti bahwa sebuah spionase dapat berakibat besar bagi perusahaan, dan tidak dengan menjudge yama*a terlalu kejam.

apapun brads... anda adalah pembaca cerdas, anda dituntut untuk dapat mengartikan artikel apapun yang anda baca dengan berbagai sudut pandang.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar